Resep Kare Ayam




Makanan yang berbahan dasar ayam memang jadi favorit para pecinta kuliner, terbukti makanan yang terbuat dari daging ayam dijual oleh kebanyakan pedagang mulai dari pinggiran jalan, pedagang keliling, warung, restaurant hingga rumah-rumah makanan.

 

Banyak sekali makanan yang berbahan dasar ayam, seperti : soto ayam, ayam goreng, ayam bakar, sate ayam dan juga kare ayam.

 

Sebetulnya masih banyak lagi makanan dari daging ayam yang jadi favorit untuk dijadikan menu santap. Seperti halnya karea ayam. Makanan berkuah ini biasanya dijual oleh para pedagang untuk menu lauk ataupun untuk menjamu tamu di saat hari raya Idul Fitri.

 

Dengan rasanya yang enak, kare ayam sebanarnya mudah dibuat . Berbahan dasar ayam dan ditambahkan bumbu-bumbu seperti : bawang merah-bawang putih, kemiri, kunyit, ketumbar dan lain sebagaianya membuat makanan ini jadi lezat.

 

Berikut resep membuat kare ayam sebagai berikut :


 Bahan-bahan yang dipersiapkan :

- 1 Kg daging ayam

- 6 siung bawang merah, dihaluskan

- 4 siung bawang putih, dihaluskan

- 2 butir kemiri, dihaluskan

- 2 cm ruas kunyit, dihaluskan

- 1 buah cabai merah, dihaluskan

- ½ sendok teh ketumbar bubuk

- Jintan bubuk secukupnya

- 1 batang serai, digeprek

- 2 cm ruas lengkuas, digeprek

- 3 lembar daun salam

- 1 lembar daun jeruk

 - 1 sendok teh gula merah

- 750 ml santan

- Garam dan gula secukupnya

 

Cara membuat :

1. Persiapkan bahan-bahannya terlebih dahulu

2. Cuci daging ayam dengan menggunakan air hingga bersih

3. Panaskan minyak dalam wajan dan masukkan bahan untuk bumbu kecuali santan

4. Tumis hingga tercium aroma harum dan jangan lupa diaduk-aduk

5. Tuangkan santan dan air sedikit demi sedikit

6. Diamkan hingga mendidih dan jika sudah masukkan daging ayam

7. Tunggu hingga matang

8. Angkat dan tiriskan              

 

Demikian resep tersebut diatas dan semoga dapat bermanfaat bagi pembaca dan siapa saja yang mencari informasi tentang resep atau pembuatan kare ayam.

 

 


2 Resep Membuat Ayam Balado


Berbagai olahan makanan dari bahan dasar daging ayam memang jadi favorit para pecinta kuliner, apalagi makanan ini bisa diolah berbagai menu masakan, seperti soto, ayam bakar, ayam goreng, rendang dan juga ayam balado .

Saat ini makanan ayam balado sudah populer dan sudah banyak orang yang menjualnya. Dengan rasanya yang enak dan lezat, tak ayal makanan ini dicari untuk menu hidangan ala rumahan.

 

Berikut 2 resep membuat  ayam balado

1. Ayam Balado Pedas

 

Bahan utama :

 

- 500 gram daging ayam, dipotong

 

Bumbu untuk ungkep :

 

- 6 siung bawang merah

- 5 siung bawang putih

- 15 cabai keriting

- 10 cabai rawit

- 2 cm ruas kunyit

- 1 cm lengkuas

- ½  sendok makan ketumbar bubuk

- Bumbu balado

 

Bahan tambahan :

- 5 sendok teh kecap manis

- 1 buah tomat, diiris

- 4 lembar daun jeruk

 

Cara membuat :

 

1. Cuci bersih daging ayam hingga bersih

2. Jika sudah ungkep daging ayam

3. Panaskan minyak dalam wajan dan goreng daging ayam sampai berwarna kecoklatan

4. Tumis bumbu balado, daun jeruk, tomat hingga tercium bau harum

5. Masukkan daging ayam dan diberi air sedikit saja

6. Tuangkan kecap, garam, kaldu jamur dan gula pasir

7. Masak sampai airnya berkurang dan menyusut

8. Angkat dan sajikan

 

2. Ayam Tepung Balado



Bahan-bahannya :

- ½ Kg daging ayam, dipotong

- 9 siung bawang merah, dihaluskan

- 5 siung bawang putih, dihaluskan

- 1 bungkus balado instan

- Tepung Maizena secukupnya

- Kaldu Ayam secukupnya

- Gula pasir secukupnya

- Air secukupnya

 

Cara membuat :

1.Bersihkan daging ayam menggunakan air bersih

2.Campurkan tepung maizena dengan kaldu ayam bubuk

3.Lumuri daging ayam dengan tepung dan diaduk hingga merata

4.Panaskan minyak dalam wajan dan goreng hingga matang

5. Tumis bawang merah, bawang putih hingga harum

6. Masukkan air dan bumbu balado

7. Masak hingga airnya menyusut dan bumbunya kental

8. Tambahkan gula pasir dan kaldu ayam bubuk

9. Masukkan daging ayam dan diaduk hingga merata

10. Angkat dan sajikan

                                         

Demikian resep tersebut diatas dan semoga dapat bermanfaat.


Resep Kulit Ayam Krispi

 


Daging ayam merupakan salah satu makanan yang jadi favorit para pecinta kuliner. Ada beberapa bagian dari daging ayam yang biasa diolah menjadi makanan, seperti paha, dada, sayap, ceker dan salah satunya kulit ayam.

 

Makanan dari kulit ayam krispi yang bisa dibuat berbagai macam menu, seperti kulit ayam krispi mulai diminati karena rasanya yang lezat dan juga gurih. Pembuatan makanan ini juga simpel dan tidak ribet cocok bisa dijual keliling.

 

Selain buat cemilan, kulit ayam krispi juga bisa dibuat lauk pauk dan bisa diberi variasi rasa, mulai pedas, manis, balado dan lain sebagainya.

 

Apalagi bila diberi saus sambal, kulit ayam krispi akan lebih terasa nikmatnya.Tidak hanya orang dewasa makanan ini juga jadi favorit anak-anak dan bisa dijual dilingkungan dengan harga terjangkau.

 

Ada berbagai masakan dari kulit ayammulai dari keripik kulit ayam, kerupuk kulit ayam dan lain sebagainya yang semua terbuat dari bahan dasar daging ayam.

 

Bahan pembuatan dari kulit ayam diantaranya: kulit ayam, bawang putih, garam, minyak goreng, tepung terigu, tepung maizena dan lain sebagainya.

 

Salah satu kelebihan dari makanan kulit ayam krispi yaknitidak cepat basi dan juga dapat disimpan untuk makanan keesokan harinya bahkan bisa beberapa hari.

 

Berikut Resep Kulit Ayam Krispi

 

Bahan pembuatan kulit ayam krispi :

 

-1/2  Kg kulit ayam

- 4 siung bawang putih, dihaluskan

- 3 sdm air jeruk nipis

- Minyak goreng

- Garam secukupnya

   

Bahan untuk pelapis kulit ayam krispi :

-200 gram tepung terigu

-150 gram tepung maizena

- 1 sendok teh merica bubuk

- 1 sendok makan kaldu ayam bubuk

- ½ sendok makan garam

 

Cara membuat kulit ayam krispi :

 

1. Bersihkan kulit ayam dan kemudian potong-potong sesuai selera

2. Baluri kulit ayam dengan air jeruk nipis, bawang putih dan garam hingga merata dan diamkan

    hingga bumbunya meresap

3. Membuat pelapis kulit, aduk semua bahan hingga merata

4. Campurkan kulit ayam dengan tepung dan jangan lupa ditekan-tekan hingga merekat

5. Panaskan minyak dan jika sudah goreng kulit ayam yang sudah dicampur dengan tepung hingga  

    kecoklatan

6. Angkat dan tiriskan

2 Resep Ayam Kecap

Makanan Ayam Kecap Pedas merupakan salah satu makanan yang jadi favorit kebanyakan pecinta kuliner dan makanan ini sangat cocok buat lauk pauk.

Berikut 2 Resep Ayam Kecap

1.Resep Ayam Kecap Pedas

 


 

Bahan-bahannya :

-1 Kg daging ayam, dipotong-potong

-1 sdt air jeruk

- 1 buah bawang bombay, diiris

- 4 siung bawang putih, dimemarkan

- 7 buah cabai rawit, diiris

- 4 buah cabai merah keriting, diiris

-1 sdm saus tiram

-4 sdm kecap manis

-2 sdm saus tomat

-1 sdm kecap manis

-1/4 sendok teh merica bubuk

-1sdt gula pasir

- minyak goreng

-300 ml air

-garam secukupnya

 

Cara membuat :

 

1. Bersihkan daging ayam dan lumuri dengan jeruk nipis dan garam

2. Aduk hingga merata dan diamkan sampai meresap

3. Panaskan minyak dan goreng daging ayam

4. Tumis bawang bombay dan bawang putih sampai tercium bau harum

5. Tambahkan cabai dan aduk hingga merata

6. Masukkan daging ayam dan aduk hingga merata

7. Tuangkan saus tiram, kecap manis, saus tomat, kecap asin, merica bubuk, gula pasir dan garam

    secukupnya

8. Beri air dan diaduk hingga merata

9. Tunggu sampai matang dan meresap

10. Angkat dan disajikan

 

 

2. Resep Ayam Kecap Pedas Manis

 


 Bahan Utama

- 500 gram daging ayam, potong sesuai selera

- 6 siung bawang merah, dicincang halus

- 4 siung bawang putih, dicincang halus

- 5 buah cabai merah, diiris menyerong

- 9 sdm kecap

- 4 sdm saus sambal

- 3 sdm saus tomat

- 4 lembar dau jeruk  

- 1 ruas jahe, dimemarkan

- 2 sdm kecap asin

- 1 siung bawang bombay, diiris

- 1 batang daun bawang, potong

- ¼ sdt lada bubuk

- ¼ sdt pala bubuk

-

-200 ml air matang

- ½ buah jeruk lemon, diambil airnya

- minyak goreng

- garam secukupnya

   

Bumbu halus:

 

-10 cabai merah keriting

 

 

Cara membuat:

 

1. Panaskan minyak dan tumis bawang merah, bawang putih, cabai

2. Masukkan jahe dan daun jeruk kedalamnya

3. Aduk hingga tercampur merata dan tercium bau harum

4. Tambahkan kecap manis, kecap asin, saus tomat dan saus sambal

5. Kembali diaduk  hingga merata

6. Tambahkan pala, lada dan air lemon

7. Masukkan ayam dan diaduk - aduk sampai bumbunya merata

8. Tuangkan air secukupnya dan tunggu sampai airnya menyusut

9. Tambahkan daun bawang dan bawang bombay

10. Jangan lupa koreksi rasa terlebih dahulu

11. Angkat dan siap disajikan

   

Demikian resep tersebut diatas dan semoga dapat bermanfaat.

2 Resep Ayam Santan

 

Makanan “Ayam Santan” sangat disukai oleh kebanyakan penikmat  kuliner, disamping rasanya yang enak, makanan ini sangat cocok untuk lauk pauk.

 

Berikut 2 Resep Ayam Santan

 

1.Tumis Ayam Santan

 

Bahan utama :

-500 gram daging ayam

- 2 butir telur, direbus

Bahan bumbu halus :

- 4 siung bawang putih

- 6 butir kemiri

 

Bahan bumbu iris :

- 6 siung bawang merah

- 1 cm lengkuas

- 2 lembar daun salam

- 6 siung cabai rawit

- 2 buah tomat

- 500 ml santan

- pala bubuk secukupnya

- 1 sdt gula pasir

- Minyak goreng

- garam dan kaldu bubuk secukupnya

 

Cara membuat :

1. Panaskan minyak, lalu tumis bumbu halus dan bumbu iris sampai tercium bau

    harum

2. Cuci bersih daging ayam dan jika sudah masukkan

3. Aduk hingga bumbunya meresap merata

4. Tambahkan santan, kaldu bubuk, gula dan garam secukupnya

5.  Masak hingga matang dan jika sudah cicipi terlebih dahulu

6. Angkat dan titiskan

 

 

2. Gulai Ayam Santan

 


 Bahannya :

- 1 Kg ayam, dipotong-potong

- 5 butir telur

- 500 ml santan encer

- 300 ml santan kental

 

Bumbu halus:

 

- 15 buah bawang merah

- 10 bawang putih

- 8 cabai kriting

- 2 kemiri, disangrai

- 2 cm kunyit bakar

- 1 sendok teh jinten, disangrai

- 1 sendok teh ketumbar, disangrai

- 1 sendok makan gula merah

 

Bumbu pelengkap:

- 3 batang serai

- 2 daun salam

- 4 daun jeruk buang, digeprek

- 1 bunga lawang

- 2 cm kayu manis

- 2 butir asam kandis

- garam, merica dan gula secukupnya

- 1 sendok teh kaldu jamur

- 10 cabai rawit utuh

- 2 Bungkus santan kara

- 2 butir telur rebus

 

 

Cara membuat:

1. Persiapkan bahan-bahannya terlebih dahulu

2. Bersihkan daging ayam dan tumis dengan bumbu halus sampai tercium harum

3. Masukkan daging ayam dan beri santam sampai bumbunya meresap dan

    menyusut

4. Tambahkan telur rebus, santal kental dan cabai rawit

5. Aduklah hingga airnya mendidih

6. Apabila sudah matang angkat dan sajikan