Makanan “Ayam Santan” sangat disukai oleh kebanyakan penikmat kuliner, disamping rasanya yang enak, makanan ini sangat cocok untuk lauk pauk.
Berikut 2 Resep Ayam Santan
1.Tumis Ayam Santan
Bahan utama :
-500 gram daging ayam
- 2 butir telur, direbus
Bahan bumbu halus :
- 4 siung bawang putih
- 6 butir kemiri
Bahan bumbu iris :
- 6 siung bawang merah
- 1 cm lengkuas
- 2 lembar daun salam
- 6 siung cabai rawit
- 2 buah tomat
- 500 ml santan
- pala bubuk secukupnya
- 1 sdt gula pasir
- Minyak goreng
- garam dan kaldu bubuk secukupnya
Cara membuat :
1. Panaskan minyak, lalu tumis bumbu halus dan bumbu iris sampai tercium bau
harum
2. Cuci bersih daging ayam dan jika sudah masukkan
3. Aduk hingga bumbunya meresap merata
4. Tambahkan santan, kaldu bubuk, gula dan garam secukupnya
5. Masak hingga matang dan jika sudah cicipi terlebih dahulu
6. Angkat dan titiskan
2. Gulai Ayam Santan
Bahannya :
- 1 Kg ayam, dipotong-potong
- 5 butir telur
- 500 ml santan encer
- 300 ml santan kental
Bumbu halus:
- 15 buah bawang merah
- 10 bawang putih
- 8 cabai kriting
- 2 kemiri, disangrai
- 2 cm kunyit bakar
- 1 sendok teh jinten, disangrai
- 1 sendok teh ketumbar, disangrai
- 1 sendok makan gula merah
Bumbu pelengkap:
- 3 batang serai
- 2 daun salam
- 4 daun jeruk buang, digeprek
- 1 bunga lawang
- 2 cm kayu manis
- 2 butir asam kandis
- garam, merica dan gula secukupnya
- 1 sendok teh kaldu jamur
- 10 cabai rawit utuh
- 2 Bungkus santan kara
- 2 butir telur rebus
Cara membuat:
1. Persiapkan bahan-bahannya terlebih dahulu
2. Bersihkan daging ayam dan tumis dengan bumbu halus sampai tercium harum
3. Masukkan daging ayam dan beri santam sampai bumbunya meresap dan
menyusut
4. Tambahkan telur rebus, santal kental dan cabai rawit
5. Aduklah hingga airnya mendidih
6. Apabila sudah matang angkat dan sajikan
0 Post a Comment:
Post a Comment