Resep Tumis Kangkung

 

Tumis kangkung mernjadi salah satu masakan yang paling digemari oleh orang, sebab proses pembuatan yang tidak terlalu rumit dan juga tak memerlukan biaya yang mahal.

Biasanya banyak warung-warung makanan yang menyajikan masakan ini hampir sering kita jumpai mulai dari pedagang kecil hingga restaurant.

Berikut resep membuat tumis kangkung :

 

1. Tumis Kangkung Sederhana

 

 Bahan-bahannya :

- Sayur kangkung 1 kg

- 4 siung bawang merah, iris tipis

- 2 siung bawang putih, iris tipis

- 1 ruas lengkuas, dimemarkan dan potong kecil-kecil

- 4 cabai merah keriting, iris serong

- 4 cabai rawit merah, iris serong

- Garam dan kaldu jamur bubuk secukupnya

 

 Cara membuat tumis kangkung:

1. Cuci bersih kangkung dan potong - potong sesuai selera

2. Langkah selanjutnya panaskan minyak dan tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum

2. Beri lengkuas dan cabai, tumis sampai layu.

3. Kemudian masukkan kangkung dan beri bumbu

4. Tunggu hingga matang

5. Angkat dan sajikan

 

2. Tumis Kangkung Bawang Putih

 

Bahan-bahan:

- 2 ikat kangkung

- 4 siung bawang putih, potong tipis

- 3 siung bawang merah, potong tipis

- 4 buah cabai rawit, potong serong

- Lada bubuk, secukupnya

- Garam, secukupnya

- Kaldu penyedap, secukupnya

 

Cara membuat tumis kangkung:

1. Bersihkan kangkung dengan air dan sisihkan bagian bawah atau akarnya 

2. Persiapkan bumbu-bumbunya

3. Panaskan minyak secukupnya dan tumis bawang putih, bawang merah dan cabai rawit

   sampai harum. 

4. Masukkan sayur kangkung ke dalam tumisan bumbu, kemudian aduk rata dan tutup hingga kangkung layu. 

5. Beri garam, lada bubuk dan kaldu penyedap secukupnya. 

6. Masak kangkung hingga beberapa saat sambil dibolak-balik. 

7. Koreksi rasanya dan angkat tumis kangkung yang telah matang.

8. Siap untuk disajikan 

 

3. Tumis Kangkung Saus Tiram

 

Bahan

-1 ikat kangkung

-4 siung bawang merah, iris tipis

-2 siung bawang putih, iris tipis

-2 buah cabai rawit, iris serong

-Gula secukupnya

-Kaldu ayam bubuk secukupnya

-Saus tiram secukupnya

-Minyak secukupnya

-Garam secukupnya

 

Cara Membuat

1. Cuci bersih kangkung dengan menggunakan air

2. Panaskan minyak, tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.

3.Tambahkan cabai rawit dan sayur kangkung, aduk rata.

4. Beri garam, gula dan kaldu ayam secukupnya.

5.Tuangkan sedikit air agar sayur kangkung lekas matang dan layu. 

6.Tambahkan saus tiram diatasnya dan diaduk-aduk.

7.Tunggu sampai matang

8. Siap untuk disajikan

0 Post a Comment:

Post a Comment