Resep Ayam Kalasan

 

 


  

Ayam kalasan merupakan salah satu makanan yang sudah sangat populer dimedia sosial. Rasanya yang enak dan gurih, makanan ini sangat cocok untuk lauk.

 

Berikut resep ayam kalasan

 

Bahan-bahannya :

-1 kg daging ayam, potong-potong

- 300 ml air kelapa

- 2 lembar daun salam

- 1 cm lengkuas, dimemarkan

- 1 sendok teh  gula merah

- 1 sendok teh kecap manis

- Garam secukupnya

- Minyak goreng secukupnya

- Lalapan ( mentimun, daun kemangi dan tomat)

 

Bumbu Halus

- 4 siung bawang merah

- 2 siung bawang putih

- ½ sendok teh ketumbar bubuk

 

Bahan untuk sambal :

-2 siung bawang merah

-2 siung bawang putih

- terasi, digoreng

- 2 buah cabai merah

- 3 buah cabai rawit

-  ½ sendok teh terasi goreng

- Garam  dan minyak goreng secukupnya

 

Cara Membuat

1. Bersihkan daging ayam menggunakan air bersih

2. Rebus daging ayam dengan bumbu halus, air kelapa dan sisa bahan terkecuali minyak goreng

3. Aduk-aduk hingga airnya menyusut

4. Panaskan minyak dalam wajan dan goreng ayam yang sudah diungkep sampai berwarna kecoklatan

5. Membuat sambal terasi goreng . Tumis cabai merah, cabai rawit, bawang merah dan bawang putih

6. Haluskan terasi goreng dan garam

7. Sajikan ayam goreng kalasan dengan sambal terasi dan lalapan

 

Demikian resep ayam kalasan dan semoga dapat bermanfaat.

Resep Membuat Ayam Nyemek

 

 


 

 

 

Ayam nyemek merupakan makanan yang sudah populer . Makanan ini menjadi salah satu favorit  penikmat kuliner karena rasanya yang enak dan cocok untuk lauk.

 

Berikut  Resep Membuat Ayam Nyemek                                       

 

 

Bahan-bahan:

-1 kg daging ayam, dipotong-potong

- 2 butir jeruk nipis

- 8 siung bawang merah

- 3 siung bawang putih

- 5 buah cabe keriting

- 4 cabe rawit

- 1 buah tomat

- 4 sendok makan saus tomat

- Garam, kaldu jamur, merica gula pasir secukupnya

- Air secukupnya

 

Cara membuat :

 

1. Cuci bersih daging ayam menggunakan air

2. Rendam dengan air perasan jeruk nipis dan tambahkan garam

3. Diamkan selama kurang lebih 20 menit

4. Panaskan minyak dalam wajan hingga berwarna kecoklatan

5. Iris bawang merah,bawang putih, cabe keriting, cabe rawit  dan tomat  tipis-tipis

6. Tuangkan sedikit minyak dalam wajan dan tumis semua bumbu yang sudah diiris hingga

    tercium bau harum

7. Masukkan daging ayam dan diaduk-aduk sambil diberi air sedikit demi sedikit

8. Tambahkan saus tomat dan kembali diaduk-aduk

9. Beri gula, garam, bumbu merica dan kaldu jamur

10. Aduk kembali sampai airnya menyusut

11. Koreksi rasanya

12. Angkat dan sajikan

 

Demikianlah resep atau proses pembuatan ayam nyemek dan semoga dapat bermanfaat.

Resep Ayam Goreng Tepung

 

Ayam goreng tepung merupakan makanan yang simple dan praktis untuk dibuat. Makanan ini rasanya enak dan gurih. Tak hanya disukai kalangan dewasa, akan tetapi juga makanan ini jadi favorit anak-anak dan sangat cocok buat lauk.

 

Berikut resep membuat ayam goreng tepung

 

Bahan-bahannya :

- 4 kg daging ayam, dipotong-potong

 

Bumbu rendaman ayam (dihaluskan)

- 3 bonggol bawang putih

- 1 sachet merica bubuk

- 1 sendok makan kaldu bubuk

-  garam secukupnya

 

Bahan tepung (yang diaduk jadi satu):

- 1 kg tepung terigu

- ½ kg tepung bumbu serbaguna

- 150 gram tepung maizena

- 1 sendok makan baking soda

- 1 sachet merica bubuk

- 1 sendok makan kaldu bubuk

- 1 sednok makan lada hitam bubuk

 

Cara membuat :

1. Cuci bersih daging ayam dengan menggunakan air

2. Rendam ayam dengan bumbu rendaman sampai kurang lebih 1 jam

3. Persiapkan wadah untuk adonan kering dan wadah untuk adonan basah

4. Masukkan daging ayam yang sudah direndam kedalam tepung kering

5. Untuk adonan basah, ambil sebagian adonan tepung dengan menambahkan air sampai

   seperti adonan encer

6. Masukkan ayam pada adonan basah, baru kemudian masukkan kedalam tepung kering

7..Remas-remas daging ayam dan masukkan kembali pada adonan basah

8. Masukkan lagi ayam kedalam adonan kering serta diremas remas

9. Panskan minyak dalam wajan dan goreng sampai berwarna kecoklatan

10. Angkat dan sajikan

 

Demikian resep membuat ayam goreng tepung dan semoga dapat bermanfaat.

Resep Ayam Cabe Garam Sederhana

 

 



Makanan Ayam Cabe Garam menjadi menu favorit untuk penikmat kuliner . Ayam cabe garam sangat cocok untuk lauk pauk dan menu harian . Rasanya yang enak dan gurih, tak ayal banyak yang mencari makanan ini.

 

Berikut Resep Ayam Cabe Garam

 

Bahannya :

 

-1 Kg daging ayam fillet

-3 butir telur

-5 sendok makanm tepung sagu

-8 sendok makan tepung terigu

- garam secukupnya

- 1 sendok teh lada bubuk

- 1 sendok teh kaldu bubuk

 

Bahan Cabe Garam :

 

- 8 siung bawang putih, diiris

- 5 cabe rawit, diiris

- 3 cabe merah besar

- 2 daun bawang, diiris

- garam dan kaldu bubuk secukupnya

 

Cara Membuat :

1.Cuci hingga bersih daging ayam menggunakan air

2.Potong-potong daging ayam seperti dadu

3.Lumuri daging ayam dengan telur kocok dan garam

4.Beri tepung sagu dan tapioka

5.Campurkan tepung terigu, lada bubuk dan kaldu bubuk

6.Celupkan daging ayam kedalam campuran telur dan tepung terigu

7.Panskan minyak kedalam wajan dan goreng hingga berwarna kecoklatan

8. Langkah selanjutnya membuat bumbu cabe dengan menumis bawang putih yang sudah

    diiris, cabai merah dan cabai rawit

9. Masukkan lada bubuk, garam dan kaldu bubuk secukupnya

10. Tambahkan ayam dan daun bawang

11. Siap untuk disajikan

 

Demikian resep ayam cabe garam dans emoga dapat bermanfaat.

Resep Membuat Ayam Ingkung

  

 

Makanan Ayam Ingkung sudah populer dikalangan masyarakat dan tersedia diwarung-warung makanan. Ayam ingkung sangat cocok untuk lauk dan disajikan di acara tetetntu.

 

Berikut Resep Membuat  Ayam Ingkung

 

Bahan-bahannya :

- 1 Kg daging ayam

- 1 ½ liter santan air

- 1 liter santan tambahan

- 4 daun jeruk

- 1 lembar daun salam

- 1 serai, digeprek

- 1 cm lengkuas, digeprek

- 1 sendok teh gula

- Daun pisang secukupnya

- minyak goreng secukupnya

 

Bahan bumbu halus :

- 8 siung bawang merah

- 5 siung bawang putih

- 1 sendok makan ketumbar

- 1 sendok makan merica

- 3 buah kemiri, disangrai

- 1 cm kunyit

- 1 cm jahe

- kencur secukupnya

- garam secukupnya

 

 

Cara Membuat :

 

1. Cuci bersih daging ayam dengan menggunakan air

2. Susun daging ayam dengan posisi utuh bagian punggung diatas serta kakinya dilipat

3. Untuk bahan bumbu dihaluskan dan ditambahkan sedikit air agar tercampur merata

4. Panaskan minyak dalam wajan dan tumis bumbu hingga tercium aroma harum

5. Masukkan daun salam, daun keruk, dan gula

6. Aduk sampai bumbunya merata dan tambahkan santan sesudahnya

7. Tuangkan santan kedalamnya

8. Taruh daging ayam kedalam panci dan tunggu hinga matang

9. Tuangkan santan tambahan dan tunggu sampai air kuahnya menyusut

10. Sajikan diatas piring dengan alas daun pisang

11. Tata daging ayam beserta dilengkapi sayuran

12. Siap untuk disajikan.

 

Demikian resep tersebut diatas dan semoga dapat bermanfaat.

Resep Ayam Tumis Jamur Kuping Hitam

 


 

Makanan dari  daging ayam merupakan makanan yang sudah populer. Salah satu makanan yang terbuat dari bahan dasar ayam yakni ayam tumis jamur kuping hitam.

 

Berikut Resep Ayam Tumis Jamur Kuping Hitam  

 

Bahan - bahannya :

 

-500 gram daging ayam

- 1 lembar jamur kuping, direndam dan iris

-  Jamur shittake secukupnya

- 4 siung bawang putih, dihaluskan

- 2 siung bawang merah, dihaluskan

- 1 cm jahe, di geprek

- 3 lembar daun bawang

- ½ sendok makan saus tiram

- 1 sendok makan kecap asin

- 1 sendok makan kecap manis

- 1 sendok teh gula

- Minyak wijen secukupnya

- Larutan tepung aizena secukupnya.

- Air secukupnya

 

Cara Membuat :

 

1. Bersihkan daging menggunakan air dan sisihkan dalam wadah

2. Panaskan minyak dalam wajan dan masukkan daging ayam sambil dibolak-balik hingga

    kecoklatan

3. Tambahkan minyak diwajan dan tumis bawang putih, bawang merah dan jahe hingga

    tercium aroma harum

4. Masukkan  jamur kuping hitam dan jamur shittake

5. Tumis dengan daging ayam dan jangan lupa diaduk sampai merata

6. Beri saus tiram, kecap asin, kecap manis, minyak wijen, gula dan diaduk hingga merata

7. Tambahkan air dan tunggu sampai matang

8. Tuangkan larutan tepung maizena dan diaduk hingga merata

9. Beri taburan daun bawang

10. Masakan siap untuk disajikan.

 

Demikian resep tersebut diatas dan semoga dapat bermanfaat  bagi pembaca.