2 Resep Membuat Kue Lapis

Kue lapis merupakan makanan yang terbuat dari tepung beras, tepung tapioka dan dicampur dengan bahan-bahan lainnya. Rasanya yang enak dan manis, tak ayal banyak orang yang menyukainya.

 

Makanan ini biasanya dibuat untuk menjamu tamu selain untuk konsumsi sendiri dan di pasar juga biasanya banyak orang yang menjual makanan yang satu ini.

 

 

Berikut 2 Resep Membuat Kue Lapis yang Bisa Anda Praktekkan

 

 

1.Resep Membuat Kue Lapis

 

Bahan-bahan yang dipersiapkan :

- 300 gram tepung beras

- 150 gram tepung kanji

- 400 gram gula pasir

- 850 ml santan

- garam secukupnya

-Minyak sayur

 

Cara Membuat :

1.Persiapkan bahan-bahannya. Kemudian campurkan tepung beras, tepung kanji, gula pasir dan

   garam secukupnya

2. Tambahkan santan dan aduk hingga merata

3. Saring adonan tersebut dan bagi menjadi 10 mangkok , dengan takaran 5 mangkok sekitar 120

    ml  (warna pelangi) dan 5 warna polos atau putih.

4.  Kukus adonan tersebut dan ambil loyang kemudian olesi dengan minyak 15 cm

5. Tuang adonan dan kukus sampai sekiranya 10 menit .

6. Lakukan seperti tadi sampai adonannya habis dan kukus lagi selama 40 menit

7. Diamkan sampai dingin dan jika sudah potong-potong kue lapis dengan diberi alsa plastik agar tidak

    lengket

8. Kue lapis siap disajikan

 

 

2. Resep Membuat Kue Lapis Gula Merah

 

Bahan-bahan yang dipersiapkan :

- 20 sdm tepung beras

- 6 sdm tepung kanji

- 1 biji gula merah yang sudah dilelehkan

- 10 sdm gula pasir

- 1 lembar daun pandan yang sudah diblender dan disaring

- 800 ml santan

- garam secukupnya

 

Cara Membuat :

1. Siapkan bahan-bahannya terlebih dahulu

2. Campurkan tepung beras, tepung kanji, gula pasir dan garam

3. Tambahkan air santan sedikit demi sedikit sampai merata dan

4. Bagi cairan adonan tadi menjadi 3 wadah mangkok :

   - Untuk mangkok pertama : masukkan gula merah yang sudah dilelehkan

   - Untuk mangkok kedua : masukkan daun pandan yang sudah diblender dan disaring (sarinya)

   - Untuk mangkok ke 3 masih tetap seperti semula

   - Langkah selanjutnya, kukus untuk palisan pertama kurang lebih 10 menit, lapisan kedua 10

     menit dan ketiga sampai seterusnya 10 menit

   - Kue lapis siap disajikan

 

2 Resep Membuat Telur Asin

 



Telur asin merupakan makanan yang sangat disukai oleh orang-orang, tidak hanya rasanya yang enak, makanan yang satu ternyata mampu bertahan hingga kurang lebih 5 hari.

 

Makanan telur asin berasal dari telur bebek yang dibuat dengan teknik perendaman dan teknik lainnya. Sebenarnya aym kampung juga bisa dibuat telur asin, akan tetapi rasanya tidak seenak telur bebek.

 

Selain harganya yang murah telur asin mudah untuk kita temukan diwarung makan, hingga ke peternak bebek yang biasanya juga menjual telur asin produk sendiri.

 

Sekarang telur asin juga ada berbagai varian rasa seperti rasa bawang dan telur asin bakar yang menambah cita rasa nikmat berbeda tergantung selera penikmat makanan ini

 

 

Berikut 2 Resep Membuat Telur Asin yang Bisa Anda Praktekkan

 

1.Resep Membuat Telur Asin

Bahan-Bahan yang Dipersiapkan :

- 15 Telur bebek

- 800 gram bata merah yang ditumbuk halus atau abu gosok

-200 gram garam

- Air secukupnya

- Wadah (Ember, keranjang)

 

Cara Membuat :

1. Persiapkan dahulu bahan-bahannya

2. Ambil abu gosok dan garam. Kemudian campurkan

3. Tuangkan air hingga terlihat seperti lumpur

4. Olesi telur menggunakan abu gosok yang sudah seperti  lumpur      

5. Letakkan pada keranjang dan simpan sampai kurang lebih 15 hari

6. Jika sudah, cucitelur bebek sampai bersih

7. Langkah selanjutnya rebus telur dengan api sedang selama kira-kira 40 menit

8. Telur asin siap disajikan

 

2. Resep Membuat Telur Asin Rendaman Air Garam

 

Bahan-bahan yang dipersiapkan :

- 20 butir telur bebek

- 300 gram garam

- 500 ml air

-700 ml air

- Wadah toples

 

Cara Membuat :

1. Panaskan air dalam panci . Rebus air dan tambahkan garam

2. Diaduk-aduk hingga garam larut dan mendidih

3. Diamkan hingga sampais ekiranya dingin

4. Taruh telur di toples dan tambahkan air yang sudah dilarutkan

5. Beri alas plastik yang berisi air supaya telur tidak mengapung dan telur dapat terendam semua

6. Tutuplah toples dan diamkan kurang lebih 15 hari

7. Jika sudah selesai perendaman. Lalu rebus telur hingga 40 menit

8. Telur asin siap disajikan

2 Resep Membuat Bandeng Presto

 

Bandeng presto merupakan makanan yang sudah sangat populer dan pastinya sudah banyak yang merasakan makanan yang satu ini.

 

Rasanya yang enak dan gurih, membuat orang ingin mencicipinya lagi, apalagi `Bandeng Presto` sangat cocok untuk lauk.

 

 

Berikut 2 Resep Bandeng Presto yang Bisa Anda Praktekkan

 

 

1.Resep Membuat Bandeng Presto

 

Bahan-bahan yang dipersiapkan :

 

- 1 Kg ikan bandeng

- 2 lembar daun salam

- garam secukupnya

 

Untuk bumbu halus :    

 

- 10 siung bawang merah

- 8 siung bawang putih

- 1 ruas jahe

- 1 ruas kunyit

- 1 ruas lengkuas

- 1 sdm ketumbar

                 

Cara Membuat :

 

1. Ambil ikan dan bersihkan dari sisik dan dari kotoran  isi perutnya

2. Cuci hingga bersih ikannya

3. Haluskan bumbu halus

4. Lumuri dengan bumbu halus dan tambahkan garam dan gula secukupnya

5. Masukkan bumbu halus kedalam perut ikan dan diamkan sampai bumbunya meresap

6. Siapkan panci presto dan tuang air untuk mengukus ikan

7. Beri alas wadah pengukus menggunakan daun pisang dan daun salam

8. Taru ikan diatas alas yang sudah dibuat tadi

9. Kukus dengan durasi kurang lebih 1 jam setengah

10. Jika sudah menguap atau berbunyi pada panci presto. Kemudian ikan bandeng diambil satu

     persatu

11. Kocok telur dan tambahkan sedikit garam, kemudian goreng hingga matang

12. Bandeng Presto siap disajikan

 

 

2. Resep Membuat Bandeng Presto Bumbu Kuning

 

Bahan-bahan yang dipersiapkan :

 

 - 1 Kg ikan bandeng

- Jeruk lemon

 

Untuk Bumbu Halus :

 

- 10 siung bawang merah

- 7 siung bawang putih

- 1 ruas jahe

- 5 butir kemiri

- 2 sdm ketumbar

- 2 ruas kunyit

 

Untuk Bumbu Cemplung :       

 

- 10 lembar daun salam

- 1 ruas kunyit

- 3 batang sereh

- 1 ruas jahe

- Garam dan kaldu bubuk secukupnya

- 3 butir telur

- Minyak goreng

- 1000 ml air

 

 

Cara Membuat :

 

1. Bersihkan ikan bandeng dari sisik dan keluarkan isi  kotoran perutnya

2. Marinasi ikan bandeng dengan air jeruk lemon

3. Blender untuk bumbu halus dan bumbu cemplung

4. Lumuri ikan bandengn dengan bumbu tersebut hingga merata

5. Siapkan panci presto dan diberi alas menggunakan daun pisang dan daun salam

6. Tuangkan air, kaldu bubuk dan garam secukupnya

7. Masak hingga menguap dan matang

8. Kocok lepas telur, baru kemudian lumuri bandeng

9. Goreng hingga matang

10. Angkat dan tiriskan

2 Resep Membuat Tahu Gejrot

 

 

Tahu gejrot merupakan makanan yang sudah populer dan biasa kita temui melalui pedagang keliling ataupun yang sedang mangkal. Makanan tahu gejrot , dengan rasanya yang enak, membuat orang suka ketagihan untuk membeli atau membuatnya.

 

Cara membuat tahu gejrot cukup mudah dan bahan-bahannya juga tidak terlalu mahal. Dengan membeli tahu dan bahan-bahan pelengkap lainnya , maka akan jadi kuliner yang satu ini.

 

Berikut 2 Resep Membuat Tahu Gejrot yang Bisa Anda Praktekkan

 

1.Resep Membuat Tahu Gejrot

 

Bahan-Bahan :

 

-15 Tahu pong (goreng)

 

Bahan Bumbu Kuah :

 

- 6 sdm gula merah sisir

- 2 sdm air asam jawa

- 2 sdt kecap manis

- 200 ml air

- Garam secukupnya

 

Bahan Bumbu Ulek :

 

- 5 siung cabai rawit

- 3 siung bawang merah

- 1 siung bawang putih

- Garam secukupnya

 

Cara Membuat Bumbu Kuah :

 

1.Panskan air dalam panci dan masak hingga mendidih

2. Masukkan asam Jawa, kecap manis dan garam secukupnya

3. Tunggu sampai matang. Kemudian angkat dan sisihkan

 

Cara Membuat Bumbu Ulek :

 

1. Persiapkan bahan-bahannya bumbu ulek

2. Haluskan bumbu ulek

 

Cara Mennyajikan :

 

1. Ambil tahu dan siapkan piring atau wadah

2. Potong-potong tahu menjadi 4 potongan (sesuai selera)

3. Siramkan bumbu kuah dan bumbu ulek secukupnya

4. Tahu gejrot siap disajikan

 

 

2. Resep Membuat Tahu Gejrot Spesial

 

Bahan -Bahanya :

 

-20 tahu yang sudah digoreng

 

Untuk Bumbu Kuah :

 

- 8 sdm  gula jawa

- 1 sdm gula pasir

- 5 siung bawang putih (dihaluskan)

- 3 sdm air asam jawa

- 2 sdm kecap manis

- garam secukupnya

- 300 ml air

 

Untuk Bumbu Ulek :

 

- 7 butir cabai rawit

- 6 siung bawang merah

 

Cara Membuat :

 

1. Panaskan air dalam panci dan jika sudah masukkan bumbu kuah

2. Masak hingga mendidih dan matang

3. Koreksi rasanya terlebih dahulu

4. Jika rasanya sudah pas, angkat dan tirsikan

5. Potong tahu menjadi 4 bagian ( sesuai selera) dan taruh di wadah

6. Ulek bumbu yang sudah disediakan sampai halus

7. Siramkan tahu dengan bumbu kuah dan aduk hingga merata

8. Tahu gejrot siap disajikan

2 Resep Membuat Apem Comal Khas Pemalang

 

 

Apem Comal merupakan makanan atau kue yang berasal dari Comal dan makanan ini dicari orang saat berkunjung ke pasar Comal. Rasanya yang enak dan manis, sangat cocok sekali buat oleh-oleh siapa saja yang berkunjung ke Pemalang, yakni tepatnya Kecamatan Comal.

 

Berikut 2 Resep Membuat Apem Comal Khas Pemalang yang Bisa Anda Praktekkan

 

 

1. Resep Membuat Apem Comal Khas Pemalang

 

 

Bahan-bahan yang dipersiapkan :

 

- 200 gram tepung tapioka

- 400 gram tepung beras

- 300 gram gula merah

-  Daun pisang secukupnya

- 1 sdt garam

- 1 sdt bubuk valini

 

 

Cara Membuat :

 

1. Persiapkan alat dan bahan-bahannya

2. Panaskan santan di panci dan beri garam

3. Masak sampai matang dan sambil diaduk merata

4. Tambahkan gula merah adan aduk kembali sampai benar-benar larut

5. Diamkan sampai dingin

6. Garang daun pisang diatas api supaya lemas dan tidak kaku

7. Bentuk bulat daun pisang dengan diameter kurang lebih 15 cm

8. Masukkan dan campur tepung beras, tepung tapioka, ragi dan vanili bubuk

9. Beri santan dalam adonan dan diaduk sampai merata.

10. Biarkan sampai dingin. Kemudian tambahakn garam dan daiduk-aduk

11.  Panaskan kukusan dan masukkan daun pisang yang sudah dibentuk bundar

12. Tuangkan adonan diatas daun yang sudah digarang

13. Kukus sampai sekirang matang, dengan kisaran 30 menit

 

 

2. Resep Membuat Apem Comal Khas PemalangManis

 

Bahan-bahan yang dipersiapkan :

 

-150 gram tepung tapioka

- 350 gram tepung beras

- 500 gram gula merah

- 400 ml santan

- 1 ½ sdm ragi instan

-  ½ sdt bubuk valini

- garam secukupnya

- daun pisang secukupnya

 

Cara Membuat :

 

1. Persiapkan bahan-bahannya terlebih dahulu

2. Masak santan hingga mendidih dan tambahkan garam secukupnya sambil diaduk-aduk

3. Beri gula merah dan aduk kembali sampai larut

4. Diamkan sampai dingin

5. Ambil daun pisan dan garang agar tidak kaku

6. Bentuk daun pisang tersebut dengan diameter 10 cm

7. Campurkan tepung tapioka, tepung beras dan ragi

8. Tambahkan santan dalam adonan  dan aduk hingga mertata

9. Biarkan sampai dingin, sekitar 25 menit

10. Beri garam dan aduk kembali

11. Garang daun pisang agar tidak kaku

12. Tuangkan adonan apem diatas daun tersebut

13. Kukus sampai kurang lebih 30 menit

14. Apem Comal siap disajikan.

 

3 Resep Membuat Ikan Bakar

 


Ikan bakar merupakan makanan yang sudah sangat populer dan mudah untuk menemukan yang satu ini. Jika kita mampir di warung-warung makan, hampir semua pedagang menyediakan menu ikan bakar.

 

Makanan ini sangat cocok untuk lauk. Rasanya yang enak, pedas dan gurih membuat orang ingin menikmati kembali atau ketagihan.

 

Berikut 3 Resep Membuat Ikan Bakar yang Bisa Anda Praktekkan

 

 

1. Resep Membuat Ikan Bakar

 

Untuk Bumbu Halus Marinasi

- 15 Bawang putih

- 2 ekor Ikan kakap (sesuai selera)

- 1 ruas jahe

- 1 sdm ketumbar

- 1 sdt lada

- kaldu jamur secukupnya

 

Untuk Bahan Olesan :

- Bumbu halus yang tetera diatas sekupnya

- 2 sdm air jeruk

- 4 sdm kecap manis

- Kaldu jamur secukupnya

- 3 sdm mentega

 

Cara Membuat :

1. Persiapkan bahan-bahannya terlebih dahulu

2. Panaskan minyak diatas wajan dan tumis bumbu halus sampai tercium aroma harum

3. Lumuri ikan dengan bumbu halus hingga meresap

4. Bakar ikan sampai matang sambil diolesi bumbu halus jangan dibalik agar matangnya merata

5. Ikan bakar siap disajikan

 

2. Resep Membuat Ikan Bakar Bumbu Pedas

 

Untuk Bumbu Halus

- 15 buah cabai merah

- 4 cabai rawit

- 8 siung bawang merah

- 4 siung bawang putih

- gula dan garam secukupnya

 

Cara Membuat :

1. Persiapkan bahan-bahannya terlebih dahulu

2. Panaskan minyak diatas wajan dan tumis bumbu halus sampai tercium aroma harum

3. Tambahakan gula dan garam secukupnya

4. Ikan bakar siap disajikan

 

3. Resep Membuat Ikan Bakar Bumbu Padang

 

Bahan - bahan yang dipersiapkan :

- 2 ekor Ikan (sesuai selera )

- gula pasir

- 80 ml santan instan

- Kaldu bubuk secukupnya

- 300 ml air

 

Untuk Bumbu Halus :

- 20 buah cabai keriting

- 4 buah cabai rawit merah

- 10 siung bawang merah

- 5 bawang putih

- 1 ruas jahe

- 5 buah kemiri

- 1 ruas kunyit

 

Untuk Bumbu Pelengkap :

- 2 lembar daun jeruk

- 4 lembar daun salam

- 1 asam kandis

- 1 sdm kari bubuk

- 1 batang serai yang di geprek

 

Cara Membuat :

1. Persiapkan bahan-bahannya telebih dahulu

2. Panaskan air dipanci dan rebus semua bahan bumbu halus dan bumbu pelengkap

3. Masak hingga mendidih dan diaduk hingga tercampur merata

4. Olesi ikan dengan bumbu hingga meresap